Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama Tahfidz Putra PPM Rahmatul Asri

Ketua  Yayasan Rahmatul Asri Maroangin Kab. Enrekang, Ibu Hj. Sri Wahyuli Malik, ST melakukan peletakan batu pertama pembangunan Asrama Tahfidz Putra Pondok Pesantren Modern (PPM) Rahmatul Asri di Kampus PPM Rahmatul Asri, Desa Botto Mallangga, Kec. Maiwa, Kab. Enrekang.(24/01/2021)

Hadir dalam giat tersebut  kepala desa Botto Mallangga, Abdul Haris, Anggota Dewan Pembina Yayasan Rahmatul Asri, Andi Bukti Djufri,SP.M.Si, Direktur Pondok, Ermin Nur, SE.,ME dan para kepala lembaga serta para guru PPM Rahmatul Asri acara dibuka dengan Bacaan Basmalah dan dilanjutkan pembacaan ayat suci al-Qur’an dan sambutan.

Ketua Panitia Pembangunan, Ust. Cep Kurnia,  mengatakan tujuan pembangunan asrama ini  karena asrama yang sebelumnya yang sudah ada kapasitasnya sudah tidak mencukupi lagi sehingga perlu penambahan asrama, dan luas asrama baru ini 12×20 meter.

Direktur PPM Rahmatul Asri dalam sambutannya menambahkan semoga pembangunan asrama ini bisa menjadikan Spirit para santri untuk menghafal al-Qur’an.

Ketua yayasan Rahmatul Asri, Hj. Sri Wahyuli Malik, ST mengharapkan agar semua pihak yang terkait dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan asrama tahfidz dapat saling bersinergi, guna terlaksananya pembangunan ini dengan baik sebagaimana mestinya.

“Terima Kasih atas sumbangan dari para donatur dan  mohon doa restunya agar pembangunan bisa berjalan dengan lancar tanpa ada halangan apapun.”.tambahnya.

Kepala Desa Botto Mallangga, Abdul Haris sangat mengapresiasi pembangunan asrama tahfidz  PPM Rahmatul Asri dan siap mensosialisasikan kepada masyarakat agar bisa membantu pembangunan asrama tahfidz ini,

Pada kesempatan yang sama, kepala desa Botto Mallangga memberikan sumbangan  20 zak semen sebagai bentuk nyata mendukung pembangunan asrama tahfidz tersebut. Kegiatan peletekan batu pertama pembangunan Asrama Tahfidz Putra ditutup Doa oleh Ust. H.Amir Musthafah, Lc.,M.Pd.I. (*Iqe}

Komentar
Loading...